BOLSEL - Semalam Kamis (6/9/18), Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Haji Herson Mayulu (H2M), menerima tamu dari Gereja Sidang Jemaat Allah (GSJA) di kediamannya di perkebunan Kima Kecamatan Pinolosian.
Selaku Tokoh Religius Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Bupati dua periode ini menyambut baik kehadiran panitia pelaksana kegiatan wisuda Gembala Sidang dan Rakerda.
Diantaranya Ketua Panitia Pendeta (Pdt) Yans Pio, Sekretaris Pdt Calvin Kampong, Bendahara Pdt Selvi Paulus, Doktor Surentu Rektor Sekolah Tinggi Theologia Piladelfia Langowan (Sekolah Interdominasi/Antar dan Inter Pimpinan Gereja Kristen), dan Gembala SJA Molibagu Pdt Audy Walangitan.
Adapun kegiatan Wisuda Sekolah Tinggi Theologia Piladelfia Langowan rencanannya akan dilaksankan pada 12 September mendatang di Kota Manado kemudian menghadirkan Bupati Bolsel sebagai pemateri.
“Bupati diminta untuk memberikan pidato ilmiah tentang toleransi antar umat beragama dihadapan wisudawan dan wisudawati bagi program Gembala Sidang Pendidikan Strata Satu (S1) dan Strata Dua (S2),” jelas Kepala Bagian TUP Cimmy Wua.
Kemudian pada tanggal 30 Oktober sampai dengan 1 November mendatang bertempat di Hotel Sintesa Peninsula Manado Bupati diundang menghadiri acara Rakerda Pelayanan Injil Daerah 2 Sulut Gorontalo tahun 2018 level up GSJA di Indonesia.
“Pada kesempatan tersebut bupati diminta untuk memaparkan makalah toleransi umat beragama yang meliputi program kerja dan kebijakan seorang H2M, sehingga terciptanya toleransi umat beragama di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel),” jelas Cimmy.
Sumber Berita : tomini.news